Bacaan Doa Keselamatan Dunia dan Akhirat, Arab dan Latin

umatislam.com – Dalam menjalani sesuatu apapun di dunia sebagai muslim yang berusaha taat, tentu senantiasa akan memanjatkan doa kepada Allah SWT untuk keselamatan dunia dan akhirat. Doa juga merupakan wujud ketundukan sebagai manusia yang meng-hamba kepada Tuhannya.

Imam Ghozali pernah berkata apakah faedah doa sementara ketentuan Allah tiada bisa ditolak?

Baca juga : Bacaan Doa Sebelum Belajar dan Sesudah Belajar Lengkap

Ketahuilah sesungguhnya sebagian dari ketentuan Allah dapat tertolak petakanya akibat doa.

Bacaan Lainnya

Maka berarti doa sebagai sebab atas tertolaknya petaka, di samping bisa menumbuhkan kasih sayang atau ketegaran selama benih yang jadi sebab timbuhnya di bumi dan sebagaimana perisai bisa mencegah tembusnya anak panah.

Untuk menjelaskan dan juga memaknai arti dari ucapan yang dilontarkan oleh Imam Al-Ghozali adalah agar kita semua tetap menjaga nilai-nilai syariat yang sudah dijalankan dengan tujuan untuk sampai pada hakikatnya.

Baca juga : Doa Keluar Rumah Beserta Bacaan Latin, Arti dan Tata Caranya

Berikut ini Bacaan doa untuk memohon keselamatan di dunia dan akhirat

اَللهُمَّ اِنَّا نَسْئَلُكَ سَلاَمَةً فِى الدِّيْنِ وَعَافِيَةً فِى الْجَسَدِ وَزِيَادَةً فِى الْعِلْمِ وَبَرَكَةً فِى الرِّزْقِ وَتَوْبَةً قَبْلَ الْمَوْتِ وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ وَمَغْفِرَةً بَعْدَ الْمَوْتِ. اَللهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا فِىْ سَكَرَاتِ الْمَوْتِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ وَالْعَفْوَ عِنْدَ الْحِسَابِ

“Allahumma inna nas aluka salamatan fiddiini wa ‘aafiyatan fil jasadi waziaadatan fil’ilmi wabarakatan firrizqi wataubatan qablal maut warahmatan ‘indal maut wamaghfiratan ba’dal maut allahumma hawwin’alainaa fii sakaraatil maut wa najjata minanaari wal’afwa indal hisaab.”

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu keselamatan ketika beragama, kesehatan badan, limpahan ilmu, keberkahan rezeki, taubat sebelum datangnya maut, rahmat pada saat datangnya maut, dan ampunan setelah datangnya maut.

Ya Allah, mudahkanlah kami dalam menghadapi sakaratul maut, berikanlah kami keselamatan dari api neraka, dan ampunan pada saat hisab”

Doa lainnya : Doa Sebelum Makan dan Sesudah Makan, Ini Bacaan Arab, Latin dan artinya

Komentar ditutup.